Saturday 9 November 2013

Membatasi Jumlah Tags Pada Widget Tag Cloud WordPress

Selamat siang sob (nulisnya siang hari soalnya) :D ada yang menggunakan wordpress self hosted kah? Mungkin banyak diantara sobat Blog Gedek yang memiliki blog dengan cms wordpress karena memang cms ini sudah terkenal dan cukup mumpuni dari segi seo serta segi oprek-oprekan :D



Well, bagi yang memperhatikan seo on page pada blog, mungkin sobat kenal yang namanya internal linking. Internal link dalam sebuah blog memang sangat diperlukan karena hal ini bisa membantu blog robot search engine agar betah menelusuri setiap halaman blog kita. Berbicara tentang internal link, ada dua cara sih, yang pertama manual, yang kedua otomatis.



Otomatis di sini maksudnya adalah dengan mengandalkan widget seperti "recent posts", "popular posts", "archive", dan lain-lain. Apa kah sobat tau, bagi pengguna blogspot, maka widget "Archive" adalah salah satu senjata seo on page yang handal (karena faktor internal linking tersebut)? Yup, arsip memang sangat mantap menurut saya, dengan catatan penggunaan archive tersebut tidak mengurangi nilai seo on page lainnya seperti misalnya duplikat title atau duplikat deskripsi.


wordpress



Jika pada blogspot senjata rahasianya adalah widget "Archive", maka pada WordPress (self hosted) yang bisa menjadi senjata rahasia adalah widget "Tags". Blogspot tidak memiliki tags karena dia menggunakan label yang secara default tidak diindex karena permalinknya mengandung kata "search". Inilah salah satu kelebihan WordPress jika dibandingkan dengan blogspot. Selain tags, ada juga "Category" dan "Archive" yang bisa menjadi senjata utama.



Fungsi Tags Untuk SEO On Page



Kembali ke pokok bahasan, kali ini yang ingin saya bahas adalah tentang si widget "Tags". Tags ini sangat manjur, setidaknya dia sering masuk radar robot google sehingga tidak heran jika ada beberapa halaman tag yang terindex dengan baik di SERP google. Pada dasarnya tags adalah kata kunci yang berkaitan dengan artikel yang sedang dibaca oleh pembaca blog kita, maka ada baiknya tags ini di isi dengan kata kunci yang relevan dan tidak berlebihan.



Hal ini menjadikan tags sebagai salah satu kelebihan wordpress karena selain membuat internal linking, dengan adanya tags maka secara tidak langsung juga menambah keyword density (kepadatan kata kunci) pada artikel yang sedang kita tulis. Akan tetapi, ada satu masalah yang sering mengganjal yaitu tentang jumlah tags yang ditampilkan pada widget tags itu sendiri. Misal blog sobat memiliki jumlah artikel sebanyak 100 artikel dan masing-masing memiliki 3 tags maka akan ada 300 tags, atau katakanlah paling tidak 200 tags secara keseluruhan.



Ketika tags tersebut ditampilkan pada widget tentu saja hal ini menjadi kurang enak dipandang karena jumlahnya yang banyak dan menyebabkan blog menjadi panjang akhirnya. Tapi tenang saja, pada tulisan kali ini saya ingin share kode yang didapat dari hasil searching di google tentang bagaimana menampilkan tags dengan jumlah tertentu.



Cara Membatasi Jumlah Tags Yang Ditampilkan



Langsung saja, kode yang akan sobat buat ini nantinya akan ditaruh pada file functions.php. Berikut ini kode untuk membatasi jumlah tags yang ditampilkan pada widget tag cloud wordpress

//Register tag cloud filter callback
add_filter('widget_tag_cloud_args', 'tag_widget_limit');

//Limit number of tags inside widget
function tag_widget_limit($args){

 //Check if taxonomy option inside widget is set to tags
 if(isset($args['taxonomy']) && $args['taxonomy'] == 'post_tag'){
  $args['number'] = 10; //jumlah tags yang ingin ditampilkan
 }

 return $args;
}


Selesai deh :D dengan kode tersebut, maka hanya tags yang memiliki artikel paling banyak yang akan ditampilkan, kalau berdasarkan kode diatas maka widget tag cloud sobat hanya menampilkan 10 tags yang sering digunakan dalam artikel-artikel sobat. Trik ini cocok untuk blog niche karena akan semakin mempertegas bahasan yang paling sering dibahas di blog sobat. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat :)

Thursday 24 October 2013

Optimalkan Meta Deskripsi Dinamis Blogspotmu!!!

  No comments    
categories: ,
Aduh rasanya lama sekali ga update artikel tentang SEO dan tips seputar blogging. Ya harap maklum lah, saya hanya blogger newbie yang masih bingung tentang seo :D Well, kali ini saya lagi ingin membahas tentang meta deskripsi.



Sobat pasti tau kan apa itu meta deskripsi? Meta deskripsi ini sangat penting menurut saya karena dia termasuk bagian dari seo on page. Selain itu, meta deskripsi ini juga ditampilkan di SERP (Search Engine Result Page) dan bakalan dicetak tebal oleh google jika deskripsi tersebut cocok dengan kueri pencarian user.




Meta Deskripsi




So, dari sini saja kita sudah mengetahui seberapa penting meta deskripsi ini. Selain judul, deskripsi tidak bisa kita abaikan begitu saja dan untungnya sekarang blogger sendiri ada menu untuk menambahkan deskripsi yang unik di setiap postingan. Ya, usahakan deskripsi setiap halaman di blog sobat unik dan berbeda dari halaman lainnya karena jika tidak maka akan terdeteksi sebagai duplikat deskripsi dan ini tidak disarankan oleh google.



Sebelumnya saya pernah menulis juga tentang meta deskripsi dinamis dimana pada artikel tersebut menggunakan hack template agar deskripsi setiap halaman bisa menjadi unik dan berbeda dari lainnya. Akan tetapi sekarang kan blogspot sendiri sudah menyediakan menu deskripsi, nah apakah settingan deskripsi dinamis sebelumnya harus dibuang? Ya kalau artikelnya sedikit sih tidak masalah, tapi kalo sudah ribuan kan ya wasting time :)





Meta Deskripsi Dinamis Secara Otomatis



Nah, maka dari itu, yang akan dibahas di sini adalah bagaimana menggabungkan meta deskripsi dinamis dengan hack template dan meta deskripsi bawaan blogger. Oke langsung saja deh, jika sobat sudah membuat meta deskripsi dinamis manual, maka kode di tempate sobat kurang lebih seperti ini


<b:if cond='data:blog.pageType == &quot;item&quot;'>

<meta expr:content='data:blog.pageName + &quot; | &quot; + data:blog.title + &quot; | &quot; + data:blog.pageName' name='description'/>

<b:else/>

<meta content='Deskripsi blog sobat secara umum. Contohnya: Blog tempat belajar SEO dan blogging' name='description'/>

</b:if>

Nah di sini kita akan tambahkan sedikit kode, yang intinya : "Jika terdapat settingan deskripsi di blogspot, maka gunakan deskripsi tersebut. Tapi jika tidak, maka gunakan judul artikel dan judul blog sebagai deskripsi nya



Sehingga kode diatasakan menjadi seperti ini :


<b:if cond='data:blog.pageType == &quot;item&quot;'>

   <b:if cond='data:blog.metaDescription'>

       <meta expr:content='data:blog.metaDescription' name='description'/>

   <b:else/>

       <meta expr:content='data:blog.pageName + &quot; | &quot; + data:blog.title + &quot; | &quot; + data:blog.pageName' name='description'/>

   </b:if>

<b:else/>

   <b:if cond='data:blog.metaDescription'>

      <meta expr:content='data:blog.metaDescription' name='description'/>

   <b:else/>

      <meta content='Deskripsi blog sobat secara umum. Contohnya: Blog tempat belajar SEO dan blogging' name='description'/>

   </b:if>

</b:if>

Nah, kode yang berwarna merah itulah yang digunakan untuk mengecek kondisi deskripsi halaman di blog kita. Bahkan, jika deskripsi sudah di setting dan ternyata sobat tidak mengisi deskripsi sobat ketika posting, maka kode ini masih bisa membaca situasi tersebut dan akan mengambil deskripsi dengan "judul artikel | judul blog" sehingga sobat tidak perlu khawatir jika ada halaman yang tidak mempunyai meta deskripsi.



Oke sob, semoga artikel mengoptimalkan meta deskripsi ini bermanfaat :) Silakan diutak-atik sendiri :D

Wednesday 2 October 2013

Tips dan Cara Mengatasi Rambut Rontok - Mudah dan Alami

  No comments    
categories: ,
Menurut pepatah, rambut adalah sebuah mahkota yang harus diperhatikan karena mahkota (rambut) juga merupakan sebuah identitas yang mencerminkan diri kita. Sayangnya, perlakuan atau perawatan mahkota (rambut) kita ini bisa dibilang gampang-gampang susah. Hal ini wajar karena rambut pun mempunyai beberapa jenis seperti rambut yang kering, rambut bercabang, rambut berminyak, dan lain-lain.



cara mengatasi rambut rontok



Akan tetapi, dari sekian banyak permasalahan pada rambut, mungkin yang sangat tidak diharapkan adalah ketika rambut rontok. Ya, jika rambut Anda rontok tentu saja lama kelamaan kebotakan akan terjadi pada kepala Anda. Oleh karena itu, kali ini Blog Gedek ingin berbagi tentang tips atau cara mengatasi rambut rontok secara alami. Tidak hanya alami, cara mengatasi rambut rontok ini juga hemat biaya karena menggunakan bahan-bahan alami yang mudah didapatkan.



Artikel yang berhubungan seputar kesehatan :


  1. Cara Mengatasi Ejakulasi Dini.

  2. Cara Mengecilkan Perut Buncit.

  3. Cara Memutihkan Gigi.





Tips Mengatasi Rambut Rontok



Pada dasarnya rambut rontok merupakan suatu hal yang normal apabila jumlah rambut rontok tersebut masih di kisaran normal. Rambut rontok yang perlu mendapat perhatian khusus adalah ketika Anda mulai menemukan rambut rontok melebihi batas normal (60 - 80 helai) setiap hari. Berikut ini tips ringan untuk mengatasi rambut rontok.



Tidak Mengikat Kencang Rambut

Apakah Anda sering mengikat rambut terlalu kencang? Sebaiknya hindari kebiasaan ini karena ikatan rambut yang terlalu kencang dapat menarik dan melemahkan akar rambut. Hindari juga memakai aksesori rambut yang terlalu berat.



Gunakan Minyak Alami

Pencegahan rambut rontok bisa juga dengan menggunakan minyak alami. Pemakaian minyak zaitun pada rambut, serta minyak kelapa atau minyak argan yang dapat membuat rambut lebih sehat, kuat dan berkilau.



Pakai Kondisioner

Terlalu sering keramas sebenarnya tidak baik untuk rambut. Minyak alami yang dihasilkan kulit kepala untuk melindungi helai rambut akan terkikis oleh shampo. Saat Keramas gunakan selalu kondisioner. Tujuan pemakain kondisioner adalah untuk mengurangi kusut pada rambut dan memudahkan proses menyisir rambut setelah keramas.



Cara Mengatasi (Mencegah) Rambut Rontok Secara Alami



1. Lidah Buaya.

Anda pasti tau kan dengan tumbuhan yang satu ini? Lidah buaya memang dikenal sebagai sahabat rambut. Dengan kandungan vitamin dan mineral, lidah buaya berguna untuk menyuburkan dan menebalkan rambut sehingga bisa membantu Anda untuk mengatasi rambut rontok dan mencegah kebotakan.



Cara penggunanya adalah dengan memotong lidah buaya menjadi dua bagian, kemudian oleskan getahnya pada rambut yang setengah kering. Diamkan selama 15 menit dan kemudian bilas hingga bersih.



2. Kemiri.

Rempah-rempah yang satu ini selain digunakan sebagai bahan masakan juga bisa membantu mencegah rambut rontok. Kandungan minyak yang terdapat pada kemiri berguna untuk menguatkan akar rambut. Caranya cukup mudah, tumbuk hingga halus sampai keluar minyak. Gunakan minyak kemiri untuk creambath, lakukan sebelum keramas, kemudian bilas dengan air bersih dan gunakan sampo untuk keramas.



3. Daun Seledri.

Seledri juga bisa digunakan untuk mengatasi rambut rontok. Kandungan kalsium, zat besi, natrium, vitamin A dan B berguna untuk stimulasi pertumbuhan rambut agar lebih sehat, kuat dan berkilau. Caranya cukup mudah, ambil beberapa batang seledri dan bersihkan secukupnya. Setelah itu blender dengan telur yang sudah di kocok. Setelah semua tercampur rata, oleskan secara perlahan pada rambut sambil dipijat dengan lembut. Diamkan selama 20-30 menit kemudian bilas.



4. Kacang Hijau.

Cara mengatasi rambut rontok yang keempat adalah dengan menggunakan kacang hijau. Rendam secangkir kacang hijau selama 1 malam. Kemudian saring dan ambil airnya untuk dioleskan pada kulit kepala sambil kulit kepala dipijat-pijat secara perlahan. Lakukan setiap hari dan ingat, hindari mengikat rambut dengan karet.



Tips dan cara mengatasi rambut rontok di atas akan menunjukkan hasilnya jika Anda lakukan dengan rutin dan tentu saja diimbangi juga dengan gaya hidup yang sehat. Semoga bermanfaat.

Tags : , , , , .

Saturday 21 September 2013

Cara Membuat Widget Facebook Fanpage Valid HTML [Baru]

Karena kemarin ane nulis tentang jasa like facebook fanpage dan jasa update status facebook fanpage, sekalian ajah deh nulis tutorial tentang membuat widget facebook fanpage valid html. Sebenernya sudah ada tutorial tentang widget facebook fanpage valid html di Blog Gedek, tapi sepertinya kode yang lama tidak works well.



Lagian, sudah lama juga tidak menulis tips dan trik blogging serta tips seo on page :D ya maklum lah, kadang memak sibuk di offline (alasan) hahahaha :D Oke back to topic, widget facebook fanpage sangat penting karena social media sudah menjadi bagian dari teknik seo, wa bil khusus seo off page. Dengan memiliki fanpage, setidaknya akan memudahkan kita untuk mendapatkan backlink dan trafik dari facebook gt loh :D


facebook fanpage valid html

Pentingkah Widget Facebook Fanpage Harus Valid HTML?



Kalau menurut para master seo, valid html tidak terlalu mempunyai efek pada seo. Menurut ane juga gt sih sob. Tapi rasanya kurang puas saja jika nambah-nambah error html hanya gara2 widget facebook fanpage.



Cara Mudah Membuat Widget Facebook Fanpage Valid HTML



Sebenarnya cara ini mudah kok. Kita hanya mengambil kode yang disediakan oleh facebook (hxxp://developers.facebook.com/docs/plugins/like-box-for-pages/) dan kita ambil kode untuk HTML5.



Pada kode yang diberikan oleh Facebook tersebut, terdapat 2 kode berbeda yang diletakkan di tempat yang berbeda pula, yaitu pada template, tepatnya setelah <body> dan pada widget HTML/JavaScript dari blogger.



Yang membuat widget ini tidak valid html adalah kode kedua, yang mana akan kita letakkan kode tersebut pada widget HTML/JavaScript kita nanti. So, untuk membuat nya menjadi valid html harus kita bungkus kode html tersebut dengan kode javascript.



Dua kode dari facebook akan kita jadikan satu (diletakkan di widget javascript semua). Caranya seperti ini :


  1. Login ke blogger, ya iya lah :D asal jangan La Nyalla :P

  2. Klik "Tata Letak" > Tambahkan widget "HTML/Javascirpt"

  3. Nah perhatikan contoh widget fanpage ane ini

    <div id="fb-root"></div>

    <script type='text/javascript'>(function(d, s, id) {

      var js, fjs = d.getElementsByTagName(s)[0];

      if (d.getElementById(id)) return;

      js = d.createElement(s); js.id = id;

      js.src = "//connect.facebook.net/en_US/all.js#xfbml=1";

      fjs.parentNode.insertBefore(js, fjs);

    }(document, 'script', 'facebook-jssdk'));</script>



    <script type='text/javascript'>
    /* <![CDATA[ */
    document.write ('<div class="fb-like-box" data-href="https://www.facebook.com/BlogGedek" data-width="292" data-show-faces="true" data-header="false" data-stream="false" data-show-border="true"></div>');
    /* ]]> */
    </script>


  4. Kode yang berwarna merah itulah inti dari tutorial ini. Dengan kode tersebut maka widget facebook fanpage kita akan menjadi valid html.


Bagaimana? Masih bingung? Pelan-pelan saja sob nyobanya :D itu disesuaikan saja dengan keinginan sobat untuk opsi-opsi seperti menampilkan judul, menampilkan wajah, menampilkan aktifitas terbaru, ukuran, dll. Dan jangan lupa juga untuk mengganti alamat fanpage nya sesuai milik sobat. Semoga bermanfaat :)

Sunday 18 August 2013

Widget Keren Untuk Blog Dari Google

  No comments    
categories: 
Widget Keren Untuk Blog Dari Google - Selamat malam sobat blogger!!! Kali ini saya akan memposting artikel tentang Widget atau Gadget - Gadget keren yang bisa dipasang di blog dari sang raksasa search engine Google.. Google tak hanya memuaskan pelanggan dengan menghadirkan BLOGGER.COM namun juga turut andil untuk memuaskan para blogger mania dalam menghias blog. Terdapat Ribuan Widget yang Meliputi Game, Weather, Clock dan Masih banyak lagi...Sobat yang tertarik memasang widget - widget ini silahkan langsung saja menuju ke TKP..

Cara Memasang Widget Keren Dari Google di Blog
1. Silahkan Klik Disini
2. Sobat akan melihat tampilan seperti berikut.

3. Silahkan pilih widget yang di inginkan dengan meng-klik Add to your webpage.. Bisa juga langsung dimainkan secara online ( Khusus game ). Kemudian sobat akan melihat tampilan seperti berikut..
4. Atur tampilan Gadget/widget sesuai keinginan, kemudian klik preview Changes untuk melihat preview hasil settingan dan jika dirasa sudah sesuai klik Get the Code Untuk mendapatkan Script-nya

5. Silahkan Copy Paste ke halaman blog sobat. Adapun 2 cara memasang gadget ini di blog yaitu
A. Dengan meletakkan di halaman utama blog sobat ( Entah itu di sidebar, footer, ataupun header ).
Caranya :
1. Klik Tata Letak - Klik Tambah gadget - HTML/Javascript
2. Kemudian Masukkan kode Script-nya
3. Klik save

B. Dengan meletakkan di halaman postingan ( khusus game dan widget yang ber-resolusi besar alias makan tempat)
Caranya :
1. Buat entri baru dan beri judul sesuai keinginan
2. Kemudian Copy-paste kode scriptnya ke halaman posting HTML dan Bukan COMPOSE.
3. Klik Publikasikan.

Berikut Contohnya
Sekian...

Cara Membuat Blog Terbaru 2013

  No comments    
categories: 
Cara Membuat Blog Terbaru 2013 - Salam hangat sobat blogger! senang rasanya kembali memposting artikel di blog jadul ini.. setelah sekian lama menghilang dari orbit, blog yang aneh beri judul CHRISTIAN TATELU ini ane harapkan bisa lagi kembali berkiprah di dunia blogger setidaknya dalam hal membantu para newbie yang tertarik untuk ngeblog...
Kali ini saya akan memposting artikel tentang cara bikin blog terbaru 2013, 2014, bahkan harapan saya sampai selama - lamanya.. hehehe.. ( ada - ada aja kamu bro!!! ). Kenapa terbaru?? yup! karna postingan lawas ane yang hampir berjudul sama yaitu cara bikin blog, tutorialnya sudah sangat berbeda, itu dikarenakan interface blogger yang baru. Antarmuka blogger yang baru pula turut merubah beberapa settingan blog termasuk cara untuk membuat blog...
Sekedar info, tutorial tentang cara membuat blogger terbaru ini saya posting sebagai respon atas saran dari teman - teman blogger yang meminta untuk memposting artikel khusus Newbie tentang cara instan membuat blog 2013. Di trik ini, sobat juga akan langsung mengaktifkan akun email gmail sobat beserta akun Google+ sobat. Ha?? mengapa demikian?? Jadi bisa dikatakan "sekali mendayung satu dua bahkan tiga pulau terlampaui " hehehe!!!
Baiklah sob! daripada sobat blogger makin penasaran, tanpa basa - basi lagi mari sobat ikuti tutorial berikut...

1. Silahkan menuju ke blogger.com dan sobat akan langsung melihat tampilan seperti berikut
 2. Isikan data - data yang diminta yang meliputi
  • Nama lengkap
  • Alamat Email Hasil ( blablabla@gmail.com )
  • Password ( kata sandi )
  • Tanggal lahir
  • Jenis kelamin
  • Nomor HP
  • Lokasi
NB : Jangan lupa mencentang tulisan "I agree to the googleTerm of Service and Privacy Policy" dan jangan lupa pula untuk mengisi verifikasi sesuai kata yang tertera di atas (Captcha) dan klik Next Step

 3. Klik Continue dan jika tidak ada gangguan teknis yang berarti, sobat akan langsung menerima kode verifikasi berupa Sms di nomor hape yang sobat daftarkan. Masukkan kode verifikasinya dan klik Continue
4. Setelah itu, sobat akan meihat tampilan seperti berikut yang menandahkan bahwa akun email gmail sobat sudah jadi. Klik Back to Blogger

 5. Pilih Opsi profil yang akan di tampilkan atau di pakai di blogger. Terdapat 2 pilihan, yang pertama sobat bisa menggunakan Profil bawaan Blogger atau Bisa mencoba profil Google+ ( Rekomendasi ) sekaligus membuat akun Google+.

6. Jika sobat memilih membuat profil google+ maka sobat akan melihat tampilan berikut

7. Silahkan Utak - atik sendiri profil Google+ milik sobat dan klik Upgrade.

8. Klik "Lanjutkan ke Blogger"

9.  Klik tulisan " Blog Baru "
10  Silahkan Masukkan Judul Blog dan Alamat Blog serta Template yang di inginkan emudian klik Buat Blog.

Cat : Sesuaikan Judul Blog dengan Alamat Blog Misalnya Judul Blog "PASAR GADGET" maka Url Blog ada baiknya adalah PASARGADGET.BLOGSPOT.COM. Sekianlah Tutorial Lengkap Cara Membuat Blog di Blogspot Terbaru 2013.. dan dengan bangga saya ucapkan selamat datang di dunia blog yang mengasyikan ini....

Saturday 13 July 2013

Membuat Widget Text Wordpress Support Kode PHP

Banyak sekali modifikasi yang bisa dilakukan pada wordpress (self hosted), setelah sobat mengoprek plugin sitemap.xml, sobat juga bisa melakukan

modifikasi pada widget wordpress

.



Seperti kita ketahui, jika sobat menggunakan wordpress dan ingin menambahkan kode pada php pada widget di sidebar misalnya, maka dia hanya bisa menerima kode html dan javascript. Secara default hanya itulah yang bisa digunakan pada widget text wordpress.



Nah kali ini saya akan share cara mudah agar widget text pada blog wordpress kita bisa menerima kode php sehingga akan mempermudah kita untuk melakukan kustomisasi pada widget tersebut.



php



Cara Membuat Widget Text Support PHP Pada WordPress



Caranya cukup mudah, kita hanya perlu melakukan sedikit kode tambahan pada file functions.php yang ada pada theme yang sedang digunakan. Masukkan kode berikut  :


/* make widget text support php */

add_filter('widget_text','execute_php',100);

function execute_php($html){

   if(strpos($html,"<"."?php")!==false){

      ob_start();

      eval("?".">".$html);

      $html=ob_get_contents();

      ob_end_clean();

     }

return $html;}

Save dan selesai deh. Dengan memodifikasi file functions.php memang bisa membuat blog wordpress kita semakin flexible, selain menambahkan kode php pada widget text di wordpress, sobat juga bisa membatasi jumlah tags pada widget, membuat auto rel nofollow pada category tanpa plugin, dan lain-lain. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat :)

Monday 24 June 2013

Bikin XML Sitemapmu Lebih SEO Friendly

Lama juga ga update blog ini, khususnya tentang optimasi seo. Akhir-akhir ini saya jadi agak sibuk karena banyaknya orderan dari perusahaan keluarga ane. Bukan CV apalagi PT, hanya UD alias Usaha Dewe :P



Ya berkat seo, company profile perusahaan keluarga bisa masuk pejwan dan omzet pun berlipat-lipat jadinya, bukan sombong, tapi supaya teman-teman bisa termotivasi ajah untuk belajar seo hehehe...



Oke back to topic, kali ini saya ingin mengajak sobat semua untuk "ngoprek" alias membongkar plugin google xml sitemap supaya lebih seo friendly (khusus wordpress selfhosting).



Apa Itu Sitemap?



Sitemap ya berarti peta situs secara harfiah. Yang dimaksud peta berarti penunjuk, nah penunjuk ini ada 2 : Pertama penunjuk / daftar isi situs kita yang diperuntukkan bagi visitor (manusia) supaya bisa menjelajahi situs kita dengan mudah.



Yang kedua adalah peta / daftar isi situs kita yang diperuntukkan bagi robot (robot juga butuh peta situs ya ternyata). Nah yang akan dibahas kali ini adalah sitemap / peta situs yang ditujukan untuk robotnya si mbah google.



Plugin XML Sitemap Untuk Robot Search Engine



Bagi yang memakai engine wordpress mungkin sudah tidak asing dengan plugin google xml sitemap yang bisa men-generate sitemap secara otomatis, sitemap yang dihasilkan akan berbentuk file .xml (selengkapnya tentang sitemap silahkan baca di sini).



Mengapa Harus Mengoprek Plugin Google XML Sitemap?



Sebelum kita tau alasannya lebih baik kita lihat dulu hasil sitemap dari plugin tersebut. Caranya cukup mudah, tambahkan "/sitemap.xml" di akhir jika sobat menggunakannya sehingga akan menjadi "hxxp://namadomain.com/sitemap.xml". Berikut ini tampilannya




XML Sitemap



Sepintas tidak ada yang aneh atau salah dengan sitemap diatas. Tapi mari kita berfikir sejenak. Yang namanya sitemap itu kan untuk memudahkan robot menelusuri link-link yang ada di situs kita (isi file itu hanyalah link / internal link di blog kita), seharusnya  tidak ada link keluar selain link blog kita (yang ane kasih tanda merah).



Cara yang akan kita terapkan memang sedikit "nakal" yaitu membuang link yang tidak perlu (link ke web si author dan link tentang sitemap itu sendiri).



Cara Membuang Link Keluar (Outbond Link) Pada Sitemap XML



Setelah muter-muter nyari caranya akhirnya ketemu juga :D Kita ga bisa edit dari dashboard wordpress kita karena file .xml ini sebenarnya dibungkus oleh css yang sudah di atur oleh pembuat pluginnya.



So, we must edit the css included in the plugin. Cara satu-satunya ya lewat cpanel kita, ane sih cuman tau cara ini hehehe...



Login ke cpanel > File Manager > public_html > wp-content > plugin > google-sitemap-generator > Pilih file "sitemap.xsl" dan edit.



Sobat akan menemukan kode seperti kode css, nah kode ini lah yang akan kita edit. Cari kode <div id="intro">, jika sudah ketemu hapus kode tersebut sampai kode penutup element "intro" tersebut yaitu kode </div>.



Save jika sudah. Langkah selanjutnya kita akan membuang footer-nya juga. Cari kode <div id="footer"> dan hapus semua isi nya sampai tag penutupnya yaitu </div>. Save. Hasilnya akan seperti in




Sitemap



Nah sekarang coba sobat lihat lagi sitemap blog sobat, bagaimana? Sudah hilangkan outbound link nya? Selamat mencoba "ngoprek" plugin google xml sitemap dan semoga bermanfaat :)

Sunday 2 June 2013

Ngeblog Sejenak

  No comments    
Apa kabar sobat blogger sekalian!! Lama nian ane tinggalin blog jelek ini, terbengkalai bagai rumah kosong tak berpenghuni... hehehe.. kali ini dengan sedikit waktu yang ane luangkan mengisi waktu sehabis rehat sore, saya akan sedikit berbagi kisah untuk sobat blogger.. Kisah pertama yang ane ingin share yaitu mengenai blog kesayanganku ini..

Lama ditinggali ternyata wadah expresiku ini sudah makin banyak pengunjung.. Sebagai seorang blogger tentu senang rasanya di datangi ribuan pengunjung perhari, ibarat warung makin banyak pengunjung berarti makin banyak kemungkinan untuk hadirnya sang pembeli, namun di sisi lain juga sedih rasanya.... Percaya atau tidak sepertinya blog ane ini makin mirip pasar bro!!. Lihat saja jumlah komentar di salah satu artikelku, yang mencapai hingga ratusan komentar... Banyak link - link promosi dan 1 link yang berkali - kali memberikan komentar...

Menanggapi hal ini, maka dengan berat hati ane harus memoderasi beberapa komentar berbau Promosi dan Spam. Sedikit share, berikut ada 2 blog teman yang layak sobat kunjungi...

Green dan Ini Ceritaku

Wednesday 22 May 2013

Tips dan Cara Ampuh Memutihkan Kulit Ketiak | Alami

  No comments    
categories: ,
Ketiak yang hitam bisa menggambarkan bahwa sang empunya kurang perhatian dan malas merawat tubuhnya terutama bagi para wanita. Tips kecantikan kali ini akan membahas bagaimana memutihkan ketiak yang hitam dengan cara alami.



Faktor Penyebab Kulit Ketiak Menjadi Hitam



Ada beberapa faktor yang bisa menyebabkan kulit ketiak Anda menjadi hitam, faktor-faktor tersebut adalah faktor genetika, hormon, usia, cara mencukur bulu ketiak yang kurang tepat, hingga kurangnya kepedulian terhadap diri sendiri.

Selain faktor di atas,yang tidak kalah pentingnya adalah keringat. Keringat menjadi salah faktor utama mengapa kulit ketiak Anda menjadi hitam. Keringat yang berlebihan tentu kurang baik bagi kulit ketiak Anda jika tidak segera dibersihkan.


So, sebelum membahas tentang

cara memutihkan ketiak secara alami

, ada baiknya Anda juga belajar mengontrol keringat Anda, usahakan jangan terlalu lama kulit ketiak Anda berkeringat.



Tips dan Cara Memutihkan Kulit Ketiak Secara Alami



Berikut ini tips / cara memutihkan kulit ketiak dari Blog Gedek yang bisa membantu Anda untuk memutihkan kulit ketiak.



Artikel terkait :


  1. Cara Memutihkan Gigi Secara Alami

  2. Cara Memutihkan Kulit Wajah Tanpa Efek Samping



memutihkan kulit ketiak



Cara Memutihkan Kulit Ketiak dengan Air Kapur Sirih dan Jeruk Nipis.



Cara pertama untuk memutihkan kulit ketiak Anda adalah dengan air kapur sirih dan jeruk nipis. Caranya adalah, gosok kulit ketiak Anda dengan campuran air sirih dan jeruk nipis. Biarkan sejenak agar air tersebut meresap kedalam kulit ketiak Anda. Untuk hasil maksimalkan lakukan cara tersebut selama 1 hingga 2 minggu.



Cara Memutihkan Kulit Ketiak dengan Buah Lemon



Lemon terkenal akan kemampuannya untuk menghilangkan noda-noda hitam yang membandel. Potong buah lemon menjadi 2, gosokkan pada kulit ketiak Anda dan diamkan selama 10 menit. Setelah itu bilas dengan air hangat.



Cara Memutihkan Kulit Ketiak dengan Deodorant



Deodorant bisa membantu Anda untuk menghilangkan warna hitam pada kulit ketiak Anda. Jangan gunakan deodorant pada saat bulu ketiak Anda sedang lebat, cukur dahulu sebelum menggunakannya.



Cara Memutihkan Kulit Ketiak dengan Kentang



Untuk memutihkan kulit ketiak dengan kentang caranya sangat mudah, parut kentang hingga halus kemudian oleskan ke kulit ketiak Anda. Tunggu selama 10 menit hingga terasa kering lalu bilas dengan air hangat.



Jika Anda melakukan tips dan cara memutihkan kulit ketiak seperti dijelaskan di atas, maka kulit ketiak yang putih dan bersih bukanlah sekedar impian lagi. Semoga bermanfaat :)



Tags : , , , , .

Wednesday 15 May 2013

Membuat Rel Nofollow Pada WordPress Tanpa Plugin (Auto)

  1 comment    
categories: ,
Lama juga ga posting artikel hehehe... Mungkin banyak sobat yang bertanya, kenapa harus di nofollow kan category di cms wordpress? Toh kan berbeda dengan di blogspot yang notabenya adalah halaman pencarian?



Well, sebenarnya saya ingin juga nulis tentang alasannya but i will write it in next time, lagi ga mood bahas tentang itu ajah :D

Oke deh, kembali ke topik, sebenarnya bisa kok membuat rel nofollow dengan mudah, tentu saja we can ask plugin to handle it.



Tapi seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, sebenarnya penggunaan plugin yang terlalu berlebihan kurang baik untuk blog kita. Terutama dari sisi resource pada server.



Cara Membuat Rel Nofollow Pada Category Secara Otomatis



Cara ini akan membuat semua category yang ada pada postingan kita menjadi "nofollow", termasuk juga pada breadcrumbs yang sudah sobat buat.


  1. Buka file functions.php

  2. Letakkan kode berikut pada funtions.php, terserah dimana, mau diatas boleh, dibawah boleh yang jelas diantara kode tag php yaitu <?php dan ?>

  3. Kodenya adalah sebagai berikut
    /* add rel nofollow to category */

    add_filter( 'the_category', 'crot' );

    function crot( $text ) {

    $text = str_replace('rel="category tag"', 'rel="nofollow"', $text);

    return $text;

    }

  4. Kalau sudah silahkan save


Cara Membuat Rel Nofollow Pada Widget Categories Secara Otomatis



Sebenarnyadengan kode diatas sudah cukup untuk me-nofollow-kan semua category di wordpress (pada postingan dan breadcrumbs). Akan tetapi masih ada yang kurang, yaitu pada widget category.



Kode diatas tidak akan membuat rel nofollow pada widget category sehingga kita butuh kode lain, langkah-langkahnya sama, kemudian tambahkan kode berikut ini

/* add rel nofollow to widget categories */

add_filter( 'wp_list_categories', 'cret' );
function cret( $text) {
$text = stripslashes($text);
$text = preg_replace_callback('|<a (.+?)>|i', 'wp_rel_nofollow_callback', $text);
return $text;
}


Nah sekarang kita sudah bisa membuat semua category menjadi nofollow, baik di postingan, breadcrumbs, maupun widget categories, secara keseluruhan kodenya sebagai berikut

/* add rel nofollow to category */

add_filter( 'the_category', 'crot' );

function crot( $text ) {

$text = str_replace('rel="category tag"', 'rel="nofollow"', $text);

return $text;

}



/* add rel nofollow to widget categories */

add_filter( 'wp_list_categories', 'cret' );
function cret( $text) {
$text = stripslashes($text);
$text = preg_replace_callback('|<a (.+?)>|i', 'wp_rel_nofollow_callback', $text);
return $text;
}


Bagaimana? Mudah kan

membuat rel nofollow secara otomatis di wordpress

? Just try it and u will get better serp. Selamat mencoba :)

Sunday 5 May 2013

Jual Madu Hutan » 085733510500

  No comments    
categories: ,
Akhir-akhir ini sepertinya banyak yang mencari madu hutan asli dan kebetulan ada seorang teman saya yang mempunyai produk madu hutan asli 100%. Jadi saat ini saya ingin melakukan review terhadap produk teman saya yang satu ini.




jual madu hutan asli



Jual madu hutan, ya itulah judul yang ingin digunakan oleh teman saya agar banyak orang mengetahui bahwa dia sedang menjual madu hutan, bukan madu ternak. Apa sobat sudah tau perbedaan madu hutan dan madu ternak? Akan saya jelaskan sedikit saja.



Perbedaan Madu Hutan Dengan Madu Ternak



Pada dasarnya, madu dihasilkan oleh lebah berdasarkan makanannya. Misal ada perkebunan rambutan dan disana ternyata juga digunakan untuk beternak lebah maka madu yang dihasilkan disebut madu rambutan, ya karena makanan lebah tersebut adalah nektar bunga rambutan yang memang tumbuh subur di perkebunan itu.



Lantas apa bedanya dengan madu hutan? Yang dimaksud madu hutan adalah madu yang dihasilkan oleh lebah hutan. Lebah hutan tentu saja berbeda dengan lebah ternak karena lebah hutan memiliki banyak jenis makanan, tergantung apa yang saat itu tersedia di hutan.



Itulah mengapa rasa madu hutan selalu berbeda-beda di setiap musim panen. Hal ini dikarenakan ada tanaman yang tumbuh subur pada musim tertentu saja. Madu hutan ini sekarang menjadi favorit karena memang khasiatnya sangat bagus bagi kesehatan tubuh kita.



Beberapa keunggulan madu hutan adalah semakin lama masa panen maka semakin baik dan biasanya digunakan untuk membantu meningkatkan vitalitas pria. Madu hutan lebih mahal dari madu ternak karena memang madu jenis ini lebih sulit untuk dicari.



Jual Madu Hutan Liar Asli



Jika Anda sedang mencari madu hutan maka sobat bisa mengunjungi web teman saya di www.jualmadu.net dimana menyediakan madu hutan dengan keaslian yang terjamin.



Kami adalah petani lebah madu hutan yang siap membantu dan melayani Anda akan kebutuhan madu hutan asli. Kami juga menyediakan sistem keagenan bagi Anda yang ingin menggeluti bisnis madu hutan.



Bahkan jika memang sobat merasa kurang yakin, sobat tinggal datang saja ke toko nya dan uang sobat akan dikembalikan 2x lipat jika memang terbukti tidak asli.

Jual madu hutan asli

bukanlah perkara mudah karena ini memang menyangkut kepercayaan dari para pelanggan sehingga keaslian dan kemurniannya akan selalu dijaga. Berikut ini sekilas tentang JualMadu.Net




Info konsumen dan keagenan silahkan hubungi 085733510500 atau klik tombol dibawah ini


Tuesday 30 April 2013

7 Cara Mudah Menghilangkan Bekas Jerawat

  No comments    
categories: , ,
Cara menghilangkan bekas jerawat, baik menghilangkan bekas jerawat secara alami maupun menghilangkan bekas jerawat dengan mudah adalah topik yang ingin saya bahas sekarang. Jika sobat memiliki permasalahan dengan bekas jerawat mungkin tips atau cara menghilangkan bekas jerawat dari Blog Gedek ini bisa bermanfaat.



Seperti halnya meningkatkan daya ingat otak, sebenarnya jerawat juga bisa dicegah, salah satunya dengan makanan pencegah jerawat, tapi bila memang sudah terlanjur pernah berjerawat dan ingin


menghilangkan bekas jerawat


tersebut maka sebaiknya menggunakan cara alami.

Sobat tidak boleh sembarangan ketika menghilangkan bekas jerawat. Hal ini untuk mencegah terjadinya infeksi.


Menghilangkan Bekas Jerawat





Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Dengan Bengkuang




Ini adalah cara menghilangkan bekas jerawat yang paling umum dan banyak digunakan, yaitu dengan memanfaatkan bengkoang (bengkuang) sebagai masker untuk menghilangkan bekas jerawat. Caranya adalah sebagai berikut:


  • Pastikan sobat sudah menyiapkan bengkuang, kemudian ambil secukupnya dan parut.

  • Sebelum memulai, cucilah muka sobat dengan air yang bersih lalu keringkan.

  • Oleskan bengkuang yang telah diparut tadi secara merata.

  • Tunggu selama 15 hingga 30 menit. Setelah itu cucilah muka hingga bersih dan keringkan.

  • Lakukan setiap hari sebelum tidur supaya mendapat hasil maksimal untuk menghilangkan bekas jerawat sobat.





Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Secara Alami





  • Menghilangkan bekas jerawat dengan tomat.


    Lho kok tomat? Selain untuk keperluan memasak, tomat juga bisa membantu menghilangkan bekas jerawat. Tomat mengandung vitamin A yang berfungsi untuk merangsang kolagen. Iris tomat tersebut dan tempelkan di wajah.


  • Menghilangkan bekas jerawat dengan putih telur dan madu.


    Selain untuk perkembangan otot, putih telur juga bisa menghilangkan bekas jerawat. Caranya adalah dengan mencampur putih telur tersebt dengan madu, kemudian oleskan di bagian bekas jerawat sobat.


  • Menghilangkan bekas jerawat dengan bubuk kayu cendana dan air mawar.


    Campurkan bubuk cendana dan air mawar lalu oleskan pada bekas jerawat, gunakan pada malam hari sebelum tidur lalu cuci muka dengan air dingin keseokan harinya.


  • Menghilangkan bekas jerawat dengan jeruk nipis.


    Eits bukan untuk buat es jeruk ya... Caranya adalah peras jeruk nipis tersebut ke kapas kemudian usapkan di bekas jerawat sobat.


  • Menghilangkan bekas jerawat dengan pepaya.


    Pepaya mengandung papain, yaitu enzim yang dapat mengurangi peradangan. Bisa dikonsumsi langsung atau digunakan sebagai masker. Untuk menghilangkan bekas jerawat dengan masker pepaya, caranya adalah dengan mengoleskan pepaya yang sudah halus ke wajah sampai mengering (15-20 menit) kemudian bersihkan dengan air. Masker ini bisa membuka pori-pori yang tersumbat dan menghilangkan minyak serta sel-sel kulit yang sudah mati.


  • Menghilangkan bekas jerawat dengan es batu.


    Bekas jerawat biasanya ditunjukkan oleh pori-pori yang membesar. Oleskan es batu selama kurang lebih 10 menit untuk membantu menghilangkan bekas jerawat dengan mengencangkan kembali pori-pori wajah kita.





Cara menghilangkan bekas jerawat


yang paling baik adalah dengan berkonsultasi dengan ahlinya. Dalam hal ini yaitu dokter spesialis kulit, khususnya kulit wajah.


Itulah tips dan cara menghilangkan bekas jerawat yang mungkin bisa sobat coba. Perlu diperhatikan, tips dan cara menghilangkan bekas jerawat tersebut akan membuahkan hasil jika dilakukan secara rutin.

Setelah bekas jerawat hilang, maka langkah selanjutnya adalah memutihkan kulit wajah dan tubuh secara alami sehingga wajah dan tubuh kita akan tampak semakin berseri secara alami.



Tags : , , , , .


Monday 29 April 2013

Cara Mudah Membuat Navigasi Breadcrumbs (WordPress)

  No comments    
categories: ,
Membuat breadcrumbs atau navigasi breadcrumbs pada WordPress memang sangat mudah, ada banyak plugin yang bisa membantu sobat untuk membuat navigasi breadcrumbs dengan cepat.



Di tulisan kali ini yang akan dibahas adalah bagaimana membuat

navigasi breadcrumbs pada WordPress

tanpa menggunakan plugin. Hal ini bertujuan untuk menghindari loading blog yang berat akibat terlalu banyak plugin.



Breadcrumbs



Untuk pengguna blogspot bisa baca artikel sebelumnya di sini, oke langsung saja deh.



Cara Membuat Navigasi Breadcrumbs Pada WordPress




  1. Buka file single.php, ini adalah file yang mengatur single post.

  2. masukkan kode berikut

    <div id="breadcrumb">

    <a title="Go to homepage"
    href="http://www.blogmu.com/">Home</a> &raquo; <?php
    the_category(' &raquo; '); ?> &raquo; <a href="<?php
    the_permalink() ?>" title="<?php the_title(); ?>"><?php
    the_title(); ?></a>


    </div>


  3. Letakkan kode tersebut diatas judul, biasanya kode yang mengatur judul konten adalah <?php if ( have_posts() ) while ( have_posts() ) : the_post(); ?>, mungkin berbeda tergantung theme nya, nah letakkan saja diatas kode tersebut.

  4. Klik save.

  5. Atur css untuk id selector "breadcrumb" atau pake nama lain juga boleh (baca : pengelanan css).


Bagaiamana? Mudah kan membuat breadcrumbs pada wordpress? :) Jika sobat ingin menambahkan rel nofollow pada breadcrumbs silahkan baca : Cara membuat rel nofollow secara otomatis pada category WordPress. Selamat mencoba.

Meta Keywords Dinamis Untuk Wordpress

  No comments    
categories: ,
Sobat pasti tahu, diantara meta tags yang biasa dipasang untuk optimasi seo on page adalah meta keyword dimana meta tag ini digunakan untuk menyatakan keyword atau kata kunci yang berhubungan dengan blog sobat.



Memang sih google secara resmi sudah mengatakan tidak menggunakan meta keyword dalam penyusunan rangking di serp, akan tetapi rasanya kurang lengkap saja jika blog kita tidak mempunyai meta keyword.



Tag Cloud





Salah satu saran yang cukup berguna bagi saya dari para master seo adalah penggunaan meta tag yang dinamis di setiap halaman blog kita. Sehingga setiap halaman memiliki judul, meta description, dan meta keyword yang dinamis.



Nah kali ini yang akan dibahas adalah bagaimana menambahkan meta keyword dinamis berdasarkan tag dan kategori pada wordpress. Untuk judul dan deskripsi silahkan baca "WordPress Dynamic Title and Description", sedangkan untuk membuat tag heading dinamis silahkan baca "Membuat Tag Heading Dinamis Pada WordPress".



Oke langsung saja ke point utama pada postingan kali ini, yaitu membuat meta keyword dinamis pada wordpress.



Cara Membuat Meta Keyword Dinamis Pada WordPress Berdasarkan Tag dan Kategori



Seperti biasa, buka file header.php dan letakkan setelah kode <head>, setelah itu masukkan kode berikut


<?php if (is_single()) {

foreach((get_the_tags()) as $tag) {

$keywords[] = strtolower($tag->name);

}

foreach((get_the_category()) as $category) {

$keywords[] = strtolower($category->cat_name);

}

?>

<meta name="keywords" content="keyword 1, keyword 2, <?php echo implode(", ", array_unique($keywords)); ?>" />

<?php }

else { ?>

<meta name="keywords" content="keyword 1, keyword 2, ... keyword secara keseluruhan untuk blog sobat dan digunakan di semua halaman kecuali halaman posting" />

<?php } ?>

Dengan kode diatas maka halaman posting di blog sobat akan memiliki

meta keywords dinamis

berdasarkan tag dan kategori setiap artikel plus beberapa keyword yang menggambarkan blog sobat secara keseluruhan.



Bagaimana? Mudah kan membuat meta keywords dinamis pada worspress? Selamat mencoba.

Sunday 21 April 2013

Mempercepat Loading Blog Dengan Gzip Compression

  No comments    
categories: 
Banyak faktor yang bisa mempengaruhi kecepatan loading sebuah blog, mulai dari faktor internal (isi blog seperti penggunaan flash atau iframe), kode css yang kurang efesien, javascript yang terlalu banyak, hingga dari sisi server blog itu sendiri.



Bagi pengguna blogspot / blogger jelas tidak terpengaruh faktor loading blog dari server karena servernya memang di handle langsung oleh Google, lantas bagaimana dengan pengguna WordPress Self Hosting?



Well ada banyak cara mempercepat loading blog bagi wordpress self hosting, seperti merubah .htaccess, menggunakan cache, dengan metode Gzip compression, dll. Nah yang akan dibahas disini adalah mempercepat loading blog dengan metode Gzip compression.



Apa Itu Gzip Compression?



Gzip Compression adalah pengkrompesan file dari server yang akan dikirim ke browser, hasil compress tersebut tentu jauh lebih kecil ukurannya daripa file yang tidak dikompres, dan semakin kecil ukuran file maka semakin cepat bukan transfer file yang dilakukan?



Berikut ini ilustrasi bagaimana

Gzip Compression

bisa mempercepat loading blog sobat



Gzip Compression


Banyak Cara Untuk Menggunakan Metode Gzip Compression



Jika sobat browsing tentang cara menggunakan gzip compression maka akan ada banyak tutorial tentang itu. Gzip Compression memang tergolong "ribet", apalagi bagi newbie seperti saya ini.



Kenapa "ribet"? Karena ini kan optimasi dari sisi server, so kita harus tahu jenis server apa yang kita gunakan, apakah apache atau nginx atau cloudfire?



Setiap server memiliki aturan tersendiri seperti ada yang melalui .htaccess, menggunakan mod_deflate atau mod_gzip. Belum lagi tutorial yang ada malah bikin kita bingung sebagai newbie abadi, manaa yang harus diikuti?



Permasalahan diatas masih ditambah lagi dengan bagaiman jika nanti kita pindah server atau hosting? Tentu saja pengaturan yang sudah kita set sebelumnya harus dirubah lagi.



Cara Paling Gampang Untuk Menggunakan Metode Gzip Compression Pada WordPress



Setelah browsing muter2 akhirnya nemu juga tutorial tentang mempercepat loading blog dengan gzip tapi simple dan mudah pwol.



Cara ini dengan memanfaatkan kode php, karena seperti kita tahu WordPress sendiri adalah cms yang menggunakan php dan mysql sehingga trik ini bisa dijalankan di blog wordpress.



Caranya cukup mudah sob, buka functions.php di editor theme sobat, kemudian letakkan kode berikut ini setelah tag pembuka php yaitu <?php nah berikut ini kode nya
ob_start("ob_gzhandler");



Selesai deh, dengan menggunakan kode diatas, maka seluruh halaman blog wordpress sobat sudah menggunakan Gzip Compression. Emang keren php itu :D



Oia jika mau mengetahui apakah sobat sudah

menggunakan Gzip Compression

atau tidak bisa di cek dengan SEOquake atau langsung ke sini : hxxp://www.gidnetwork.com/tools/gzip-test.php

Monday 15 April 2013

Berkenalan Dengan CSS

  No comments    
categories: ,
Mungkin sobat sudah sering mendengar tentang css, dan bagi beberapa sobat mungkin juga masih bingung tentang apa itu css, sama seperti saya hehehe....



Sebagi seorang blogger, apalagi webmaster or designer or whatever lah :D memahami css sangatlah penting, ya walaupun tidak secara keseluruhan, at least kita tahu lah apa itu css :)



Apa Itu CSS?



CSS adalah singkatan dari Cascading Style Sheets, yaitu suatu bahasa stylesheet yang digunakan untuk mengatur tampilan dokumen HTML.



CSS telah distandarisasi oleh W3C (World Wide Web Consortium) dan merupakan kumpulan dari tag html yang kita buat kedalam satu file dan dengan metode penulisan tertentu



Mengapa Harus Menggunakan CSS?



Sebenranya sih tanpa menggunakan css juga tidak apa-apa, toh HTML sendiri bisa kok mengatur tampilannya sendiri, tapi coba sobat bayangkan, jika mengelola suatu blog kemudian ingin merubah warna atau jenis text atau object tertentu, pasti akan ribet karena kita harus merubah satu per satu halaman html tersebut.



Dengan adanya css bisa membantu kita untuk mengatur tampilan si html, sehingga jika misalnya sobat memilik seratus halaman html maka kita tidak perlu merubahnya satu per satu, cukup dengan merubah css nya maka beres deh.





CSS



Cara Menggunakan CSS Di Dalam File HTML



Kita bisa menggunakan 3 cara untuk mengaplikasikan css di dalam html, yaitu Internal CSS, External CSS, dan Inline CSS



1. Internal CSS



Disebut internal karena kita menuliskan file css ini di dalam file html secara langsung (jadi satu dengan kode html-nya), contohnya sebagai berikut :


<html>
<head>
<title>CSS Pertamaku</title>
<style type="text/css">
p {color: white;}
body {background-color: black;}
</style>

</head>
<body>
<p>Ayo belajar CSS</p>
</body>
</html>

Yang berwarna biru itu adalah kode css yang mengatur tag p (paragraph)



2. External CSS



Berbeda dari Internal CSS, External CSS adalah file css yang tidak ditulis dalam file html secara langsung, file css ini berada terpisah dengan ekstensi .css dan dipanggil untuk mengatur html dibawahnya, contohnya sebagai berikut :


<html>
<head>
<title>CSS Pertamaku</title>
<link rel="stylesheet" type="text/css" href="file.css"/>
</head>
<body>
<p>Ayo belajar CSS</p>
</body>
</html>



Yang berwarna biru adalah lokasi file css dimana file tersebut berada pada folder yang sama dengan file html-nya.



3. Inline CSS



Jika Internal dan External CSS ditulis diantara tag <head> dan </head>, maka Inline CSS adalah penulisan secara langsung atau "gandeng" dengan kode html yang akan di atur oleh css tersebut, contohnya sebagai berikut :


<html>
<head>
<title>CSS Pertamaku</title>
</head>
<p style=”background: blue; color: white;”>Ayo belajar CSS</p>
</body>
</html>



Yang berwarna biru adalah script css.



Sintaks (Cara Penulisan) CSS



Secara garis besar, penulisan css menggunakan 3 komponen, yaitu : Selector, Property, dan Value. lebih tepatnya seperti ini selector {property1: value; property2:value; dst}.



Misalnya jika dalam file html menggunakan paragraf rata tengah penulisannya adalah <p align="center">, dimana p adalah tag dan align="center" adalah atributnya, maka untuk sintaks css nya adalah p {text-align: right;}.


  • Selector
    Selector pada CSS sama dengan tag atau komponen pada HTML yaitu yang terdapat antara tanda < dan tanda > misalnya <h1>, <p>, <b>, dll.

  • Property
    Property pada CSS sama dengan atribut pada HTML yaitu. berfungsi untuk memberi nilai dari selector.

  • Value
    Value adalah nilai yang kita berikan kepada property


Penulisan Comment Pada CSS



Seperti bahasa-bahasa lainnya, css juga mengenal adanya comment yang bertujuan untuk mempermudah kita ketika melakukan penulisan. Penulisan comment pada css adalah dengan kode pembuka /* dan ditutup dengan kode */ contoh


/* ini comment, ga bakal dieksekusi */



Penggunaan Class dan Id Selector Pada CSS



Class Selector

Class Selector adalah penggunaan beberapa selector yang digunakan lebih dari satu kali. Untuk menuliskan class pada css dimulai dengan dot atau titik.


/* diawali dengan titik (dot) */
.nama-class {property:value;}
.testing {font-size: 12px;}



Jika ingin menempelkan class pada tag html maka penulisannya adalah


/* diawali dengan tag html dan titik */
taghtml.nama-class {property:value;}

h2.testing {font-size: 18px;}



Jika menggunakan class selector diluar tag html maka harus ditulis diantara <div class="nama-class"> dan </div>, contoh :


<div class="testing">

<h1>belajar css</h1>

</div>



Untuk class yang menempel pada tag html maka penulisaanya adalah <tag html class="class-name"></tag html>, contoh :


<h1 class="testing">belajar css</h1>

Id Selector

Id Selector sebenarnya sama dengan class selector, perbedaanya hanyalah pada penggunaan dan penulisan sintaksnya. Id selector adalah selector yang hany boleh dipakai sekali dalam keselurah file html. Untuk penulisan id selector adalah dengan menggunakan pagar.


/* diawali dengan tanda pagar */
#id-class {property:value;}

#bunting {font-size: 12px;}



Untuk selector yang menempel pada tag html maka penulisannya adalah


/* diawali dengan tag html dan pagar */
taghtml#id-class {property:value;}

h2#bunting {font-size: 18px;}



Untuk penggunaannya sama dengan class selector dimana jika digunakan diluar tagh html maka harus ditulis diantara <div id="id-class"> dan </div>, hanya beda di class dan id saja, contoh


<div id="bunting">

<h1>belajar css</h1>

</div>


<h1 id="bunting">belajar css</h1>

Ada banyak keuntungan jika kita bisa memahami css serta mengaplikasikan css, contohnya ketika melakukan optimasi seo on page dengan tag heading dinamis dimana css bisa digunakan untuk mengatur besar font ketika menjadi H1 dan H2 agar terlihat sama dan tidak amburadul.


Itulah sekelumit pengethuan saya tentang css hasil dari searching di mbah Google, semoga bermanfaat.

Sunday 14 April 2013

WordPress Dynamic Tag Heading

Masih seputar wordpress, jika sebelumnya membahas tentang judul dan deskripsi dinamis pada wordpress maka kali ini blog gedek ingin mengulas tentang

dynamic tag heading

atau tag heading dinamis pada wordpress.



Seperti kita ketahui, penggunaan heading sangat penting untuk menunjang seo on page blog kita, dalam hal ini adalah penggunaan satu heading H1 saja pada setiap halaman. Heading H1 dianggap penting oleh mesin pencari karena heading ini lah yang menunjukkan mana teks yang terpenting dalam suatu halaman website atau blog.



WordPress Dynamic HEading



Secara default, wordpress menggunakan heading H1 untuk judul blog di semua halaman, hal ini kurang menunjang dari sisi seo on page dimana kita akan mengoptimalkan judul artikel / post sebagai H1 ketika berada di halaman artikel / post tersebut.



Diatas sudah disebutkan bahwa heading H1 sebaiknya cukup satu saja, sehingga dalam kasus ini kita juga akan merubah judul blog menjadi H2 ketika di halaman artikel dan kembali ke H1 di halaman selain artikel serta halaman-halaman lainnya, so ini lah yang disebut tag heading (H1 dan H2) dinamis.



Heading Dinamis H1 dan H2 Untuk Judul Blog



Langkah pertama dalam membuat heading dinamis pada wordpress adalah melakukan perubahan pada header.php. Buka file tersebut dan cari kode yang menunjukkan heading H1 untuk judul blog, biasanya kode tersebut adalah seperti ini :



<h1><a href="<?php echo home_url( '/' ); ?>"
title="<?php echo esc_attr( get_bloginfo( 'name', 'display' ) );
?>"><?php bloginfo( 'name' );
?></a></h1><p><?php bloginfo( 'description' );
?></p>

Perlu dicatat, tiap theme berbeda tapi secara garis besar akan tampak seperti itu. Nah langkah selanjutnya adalah melakukan pengecekan untuk menggunakan heading H1 pada halaman depan dan menjadikannya H2 pada halaman artikel atau page.




Rubah kode tersebut dengan kode berikut ini :


<?php

    if ( is_front_page() ) { ?>

        <h1><a href="<?php echo home_url( '/' ); ?>" title="<?php echo esc_attr( get_bloginfo( 'name', 'display' ) ); ?>"><?php bloginfo( 'name' ); ?></a></h1><p><?php bloginfo( 'description' ); ?></p>

    <?php }    elseif ( is_single() or is_page() or is_category() or is_tag() or is_archive() ) { ?>

        <h2><a href="<?php echo home_url( '/' ); ?>" title="<?php echo esc_attr( get_bloginfo( 'name', 'display' ) ); ?>"><?php bloginfo( 'name' ); ?></a></h2><p><?php bloginfo( 'description' ); ?></p>

    <?php } else { ?>   

        <h1><a href="<?php echo home_url( '/' ); ?>" title="<?php echo esc_attr( get_bloginfo( 'name', 'display' ) ); ?>"><?php bloginfo( 'name' ); ?></a></h1><p><?php bloginfo( 'description' ); ?></p>

    <?php }

?>

Setelah itu save file header.php sobat. Langkah selanjutnya adalah merubah tag heading pada halaman artikel / post serta halaman page.



Heading Dinamis H1 dan H2 Untuk Judul Artikel




Untuk halaman posting / artikel, pengaturan heading dll terletak di file single.php, silahkan sobat buka file tersebut. Kode yang menyatakan heading untuk judul artikel kurang lebih seperti ini
<h2><?php the_title(); ?></h2>

Cukup ganti h2 dengan h1 sehingga akan kode tersebut menjadi
<h1><?php the_title(); ?></h1>

Setelah save hasil perubahan sobat. Lakukan hal yang sama untuk halaman page yang berada pada file page.php. Selesai deh oprek theme wordpress agar menjadi search engine friendly dengan tag heading dinamis.



Cara dan kode diatas masih bisa di explore lebih jauh, tergantung selera sobat. Untuk meta keyword dinamis silahkan baca juga : "membuat meta keywords dinamis pada wordpress".



Selamat mencoba dan semoga bermanfaat :)

Thursday 11 April 2013

Dynamic Title dan Description Di Wordpress Self Hosting

  No comments    
categories: ,
Seperti kita tahu, wordpress memang cukup handal untuk urusan seo on page, hal ini tidak lepas dari bertebarannya plugin-plugin yang bisa membantu kita untuk mengptimalkan seo on page, contohnya All In One SEO Pack atau Yoast SEO.

Salah satu fitur yang hadir di plugin tersebut, All in One Seo misalnya, adalah fitur untuk mengoptimasi judul menjadi "Judul Artikel | Judul Blog". Trik ini cukup penting saya rasa dimana kita harus mengoptimalkan judul artikel untuk setiap halaman single (halaman post).



Sebenarnya di wordpress sendiri sudah bisa kita setting otomatis tanpa plugin untuk pengaturan title-nya, berikut ini kode yang mengatur judul suatu artikel pada kode php di wordpress




<?php wp_title('|', true, 'right'); ?><?php bloginfo('name'); ?>

Dengan kode diatas, sebenarnya wordpress kita sudah cukup benar untuk mengatur judul artikel, akan tetapi ada sedikit kekurangan menurut saya, yaitu kode tersebut tidak bisa membedakan mana halaman dengan pagination atau tidak, sehingga jika kita berada di halaman Archvie misalnya, jika halaman tersebut terdiri dari beberapa page, maka untuk page 2 sampai habis judul blog sobat akan sama.

WordPress


Menghindari Duplicate Title dan Description Pada Wordpress Self Hosting



Hal ini tentu saja kurang baik dalam seo karena bisa mengakibatkan duplicate title dan duplicate description. Memang hal ini bisa kita cegah dengan menggunakan beberapa plugin seo, tapi tidak ada salahnya juga kan jika kita mencoba-coba untuk ngoprek secara manual :D



Membuat Title (Judul) Unik Di Setiap Halaman Wordpress



Jika sobat tertarik, sobat bisa mencoba trik berikut ini untuk membuat judul dan deskripsi di setiap halaman menjadi unik sehingga tidak ada yang sama.


<!--dynamic title-->

<title><?php $blog_description = get_bloginfo( 'description', 'display' ); ?>
<?php if (is_home() || is_front_page()) { ?>
<?php wp_title('|', true, 'right'); ?><?php bloginfo('name'); ?><?php echo " | $blog_description"; ?>
<?php } elseif (is_single()) { ?>
<?php wp_title('|', true, 'right'); ?><?php bloginfo('name'); ?>
<?php } elseif (is_category()) { ?>
Archive for <?php wp_title('|', true, 'right'); ?><?php bloginfo('description'); ?>
<?php } elseif (is_tag()) { ?>
Posts tagged <?php wp_title('|', true, 'right'); ?><?php bloginfo('name'); ?>
<?php } elseif (is_author()) { ?>
Posts by <?php wp_title('|', true, 'right'); ?><?php bloginfo('description'); ?>
<?php } elseif (is_archive()) { ?>
<?php wp_title('|', true, 'right'); ?><?php bloginfo('description'); ?>
<?php } else { ?>
<?php wp_title('|', true, 'right'); ?><?php bloginfo('description'); ?>
<?php } ?>
<?php if ( $paged < 1 ) {} else { echo (' | page '); echo ($paged);} ?>
<?php if ( $cpage < 1 ) {} else { echo (' | comment page '); echo ($cpage);} ?></title>


<!--end of dynamic title-->

Dynamic Description Di Setiap Halaman Wordpress



Selain judul, yang tidak kalah penting adalah deskripsi. Google juga mendeteksi adanya duplikat deskripsi pada blog kita sehingga cukup penting untuk menghindari duplikat deskripsi pada blog kita.



Berikut ini kode php untuk mencegah adanya

duplikat deskripsi pada wordpress




<!--dynamic description-->

<?php if (is_home() || is_front_page()) { ?>
<?php $site_description = get_bloginfo( 'description', 'display' ); ?>
<meta name="description" content="<?php wp_title('|', true, 'right'); ?><?php bloginfo('description'); ?> | <?php bloginfo('name'); ?><?php if ( $paged < 1 ) {} else { echo (' - page '); echo ($paged);} ?>" />
<?php } elseif (is_single()) { ?>
<meta name="description" content="<?php wp_title('|', true, 'right'); ?><?php bloginfo('name'); ?> mengulas secara lengkap tentang<?php wp_title(':', true, 'left'); ?>" />
<?php } elseif (is_tag()) { ?>
<meta name="description" content="Post tagged <?php wp_title('|', true, 'right'); ?><?php bloginfo('description'); ?><?php if ( $paged < 1 ) {} else { echo (' - page '); echo ($paged);} ?>" />
<?php } elseif (is_category()) { ?>
<meta name="description" content="Category archive for <?php wp_title('|', true, 'right'); ?><?php bloginfo('description'); ?><?php if ( $paged < 1 ) {} else { echo (' - page '); echo ($paged);} ?>" />
<?php } elseif (is_archive()) { ?>
<meta name="description" content="Archive for <?php wp_title('|', true, 'right'); ?><?php bloginfo('description'); ?><?php if ( $paged < 1 ) {} else { echo (' - page '); echo ($paged);} ?>" />
<?php } else { ?>
<meta name="description" content="<?php wp_title('|', true, 'right'); ?><?php bloginfo('description'); ?><?php if ( $paged < 1 ) {} else { echo (' - page '); echo ($paged);} ?>" />
<?php } ?>

<!--end of dynamic description-->

Selesai deh membuat judul dan deskripsi dinamis pada wordpress, oia jika sobat menggunakan plugin All In One SEO Pack, maka non-aktifkan fitur auto description dan format title nya. Kode diatas masih bisa di explore lebih jauh lagi, selamat mencoba :)